Loker News

Rekrutmen PT. Astra Honda Motor (PT AHM) Terbaru 2021

PT Astra Honda Motor atau disingkat PT AHM merupakan perusahaan manufaktur industri sepeda motor di Indonesia, perusahaan ini didirikan pada 11 Juni 1971 dengan nama awal PT Federal Motor yang sahamnya secara mayoritas dimiliki oleh PT Astra International. Saat itu, PT Federal Motor hanya merakit, sedangkan komponennya diimpor dari Jepang dalam bentuk CKD (completely knock down). Tipe sepeda motor yang pertama kali diproduksi PT Federal Motor adalah tipe bisnis, S 90 Z bermesin 4 tak dengan kapasitas 90cc. Jumlah produksi pada tahun pertama hanya 1500 unit, namun melonjak menjadi sekitar 30 ribu unit pada tahun berikutnya dan terus berkembang hingga saat ini.

PT Astra Honda Motor (AHM) memiliki sinergi dalam keunggulan teknologi dan jaringan pemasaran sepeda motor di Indonesia, sebuah pengembangan kerja sama antara Honda Motor Company Limited, Jepang, dan PT Astra International Tbk, Indonesia. Sejak tahun 2001 di dalam negeri melalui beberapa anak perusahaan di antaranya PT Honda Federal yang didirikan pada 1974 yang memproduksi komponen-komponen dasar sepeda motor Honda seperti rangka, roda, knalpot, dan sebagainya, PT Showa Manufacturing Indonesia yang khusus memproduksi peredam kejut, PT Honda Astra Engine Manufacturing yang memproduksi mesin sepeda motor, dan PT Federal Izumi Manufacturing yang didirikan pada 1990 yang khusus memproduksi piston

Salah satu puncak prestasi yang berhasil diraih PT Astra Honda Motor adalah pencapaian produksi ke-20 juta pada tahun 2007. Prestasi ini merupakan prestasi pertama yang yang berhasil diraih oleh industri sepeda motor di Indonesia bahkan Asia Tenggara. Secara internasional, pencapaian produksi sepeda motor Honda 20 juta unit adalah yang perusahaan otomotif terbesar ketiga setelah pabrik sepeda motor Honda di Cina dan India.



Perusahaan memiliki beberapa lokasi industri perakitan sepeda motor yaitu antara lain :
PT. Astra Honda Motor (PT AHM)
Kantor Pusat & Pabrik Perakitan Sunter
JL Laksda Yos Sudarso, Sunter I
Jakarta 14350
Telp 021 6518080
Fax 021 6521889

Pabrik Perakitan Pegangsaan
Jl Raya Pegangsaan 2 km 2.2 Kelapa Gading
Jakarta 14250
Telp 021 46822510
Fax 0214613640

Pabrik Perakitan Cikarang
Kawasan Industri MM2100, Jl Raya Kalimantan Blok AA-1
Cikarang Barat
Telp 021 89981818
Fax 021 8980859

Pabrik Perakitan Karawang
Kawasan Industri Indotaisei, Kota Bukit Indah, Karawang
Jawa Barat
Telp 0264 8379090

PT Astra Honda Motor dalam rangka untuk mencapai visi dan misi, dan untuk meningkatkan kinerja perusahaan, maka di tahun 2021 ini perusahaan mengadakan rekrutmen atau membuka lowongan kerja untuk mengisi posisi jabatan yang saat ini kosong. Perusahaan mencari kandidat atau calon pegawai yang siap untuk ditempatkan sesuai kompetensi, minat atau bakat dan tentunya sesuai dengan syarat yang dibutuhkan pada masing – masing posisi sehingga lowongan tersebut dapat terisi dengan personel atau sumber daya manusia yang kompeten, siap bekerja dan memiliki semangat dalam mengerjakan tugasnya. Adapun dibawah ini adalah jabatan yang tersedia pada peluang kerja kali ini yang dibuka oleh pihak perusahaan dengan kualifikasi sebagai berikut.


Lowongan Kerja PT Astra Honda Motor Terbaru 2021


Lowongan PT Astra Honda Motor Posisi :

IT Analyst

Deskripsi Pekerjaan :

  1. Melakukan pengembangan sistem aplikasi berskala enterprise di AHM, serta menjaga integrasinya dengan mengacu pada metode pengembangan sistem yang telah ditentukan (SDLC)
  2. Melakukan koordinasi antar bagian IT AHM dan Business Development Function, Process Owner dan User dalam mengimplementasikan sistem aplikasi termasuk menetapkan target implementasi sistem dan melakukan evaluasi berkesinambungan.

Syarat Pencaker :

  • Telah lulus / semester akhir S1
  • Berasal dari jurusan :
    • Teknik Informatika
    • Sistem Informasi
    • Teknik Elektro
    • Teknik Komputer
    • Manajemen Informatika
  • IPK minimal 3.00
  • Usia maksimal 27 tahun
  • Mempunyai pengetahuan dasar untuk sistem design, software engineer, database technology
  • Memahami SDLC

IT Software Engineer

Deskripsi pekerjaan :

  1. Melakukan pembuatan aplikasi berskala enterprise di AHM, serta menjaga integrasinya dengan mengacu pada metode pengembangan sistem yang telah ditentukan (SDLC).
  2. Melakukan koordinasi dengan System Analyst terkait kebutuhan aplikasi atau modifikasi dari sistem yang sedang digunakan dengan mendetilkan dokumen analisis-desain menjadi produk perangkat lunak.

Syarat Pencaker :

  • Telah lulus / semester akhir D3
  • Berasal dari jurusan :
    • Teknik Informatika
    • Sistem Informasi
    • Teknik Elektro
    • Teknik Komputer
    • Manajemen Informatika
  • IPK minimal 3.00
  • Usia maksimal 25 tahun
  • Mempunyai pengetahuan dasar programming dan database technology
  • Memahami SDLC
  • Penempatan Sunter

Pengiriman Lamaran :

Dengan mengetahui kriteria dan kebutuhan rekrutmen yang telah dijelaskan diatas dengan demikian para pencari kerja yang merasa memenuhi persyaratan meliputi pendidikan, umur, dll dan memang merasa berminat dengan lowongan kerja terbaru PT Astra Honda Motor (PT AHM) pada bulan Maret 2021 diatas, hendaknya secepatnya untuk melengkapi dan menyusun berkas lamaran kerja seperti surat lamaran kerja, CV atau daftar riwayat hidup, FC ijazah dan transkrip dan pelengkap lainnya seperti Foto terbaru pelamar guna mendaftar dan mengikuti seleksi masuk penerimaan pegawai baru diperusahaan yang dimaksud, dikirim melalui prosedur yang ditetapkan oleh perusahaan yaitu dikirim via ONLINE ke alamat :

https://recruitment.astra-honda.com/

 

Pendaftaran paling lambat padaRabu, 31 Maret 2021

 

 Perhatian ! :
  • Mohon untuk selalu mengecek tgl EXPIRED lowongan ( lihat bag. bawah tata cara pendaftaran ) karena apabila lamaran melebihan tgl tersebut otomatis lamaran ditolak.
  • Kami tidak pernah meminta imbalan atau biaya dalam bentuk apapun terhadap rekrutmen disitus ini apabila ada pihak yang mengatasnamakan kami atau perusahaan meminta biaya seperti transportasi atau akomodasi atau yang lainnya bisa dipastikan itu PALSU.

Sumber informasi lowongan kerja diatas secara gratis kami peroleh dari sumber yang terpercaya sehingga kami persilahkan bagi anda yang merasa ingin untuk menyalin dan menyebarkan informasi ini, sebagai bentuk rasa terima kasih atas usaha kami ini alangkah baiknya untuk mencantumkan sumber alamat situs ini ,sebagai bagian dari artikel yang anda buat karena hal tersebut membantu kami untuk terus berkarya menyajikan update lowongan kerja terbaru untuk menjadikan situs ini rujukan nomer satu para pencari kerja di Indonesia dan membantu para jobseeker atau pencari kerja menemukan pekerjaan impian mereka.

0 Comments

© Copyright 2022 - Bursakerjaindonesia